Saturday, April 13, 2019

5 Peluang Kerja Lulusan Teknik Mesin


Peluang kerja lulusan teknik mesin - anda suka untuk menghitung? Lalu apakah anda tertarik untuk masuk ke jurusan teknik mesin?. Sebenarnya lulusan dari teknik pemesinan mempunyai banyak peliang untuk bekerja, hal ini disebabkan karena majunya teknologi perindustrian pada saat ini dimana perusahaan memerlukan banyak engineer untuk memenuhi produk yang ditargetkan.

Teknik pemesinan merupakan pembelajaran yang  tentang pengaplikasian teori fisika ke dalam dunia industri mengenai desain mesin, manufaktur, analisis suatu mesin dan pemeliharaan sebuah sistem mekanik yang ada.  Dalam kehidupan sehari-hari banyak mesim yang digunakan manusia seperti mesn kendaraan bermotor, mesin pabrik hingga mesn yang mempunyai kecerdasan buatan atau robot. Oleh karena itu lulusan teknik pemesinan banyak dibutuhkan oleh perusahaan-perusahaan besar.

Selain mempunyai peminat yang sangat banyak ternyata lulusan teknik mesin juga mempunyai peluang kerja dibeberapa bidang. Berikut ini saya akan ulas mengenai peluang kerja untuk lulusan teknik mesin.

1. Perindustrian dan Perusahaan
Sebuah perusahaan pasti membutuhkan seorang lulusan teknik mesin sebagai enginer yang mampu mengolah produk perusahaan dari bahan mentah hingga barang jadi. Lulusan ini juga dapat bekerja untuk memperbaiki mesin-mesin industri yang mengalami kerusakan.
Contoh perusahaan yang membutuhkan lulusan teknik mesin adalah PT Astra, PT UCC, PLN, PT Pamapersada, PT Kompas dan masih banyak lagi.

2. Pertambangan
Sebuah pertambangan pasti membutuhkan lulusan teknik mesin untuk mengendalikan proses pertambangan mulai dari proses pengambilan bahan tambang hingga pengolahan bahan tambang. Oleh karena itu seorang enginer sangat diperlukan oleh perusahaan tambang baik nasional hingga internasional.
Perusahaan pertambangan misalnya saja PT Pertamina, Chevron, Freeport dan masih banyak lagi.

3. Dosen
Lulusan teknik mesin juga bisa menjadi seorang pengajar di unviersitas baik negeri maupun swasta. Untuk menjadi seorang pengajar minimal lulusan S2.
Untuk menjadi seorang pengajar masih terbuka lebar karena tidak terlalu banyak pengajar teknik pemesinan.

4. Wirausahawan
Dengan kemampuan dan keterampilan yan dimiliki oleh lulusan teknik mesin tak jarang lulusan jurusan ini mampu membuka usaha sendiri baik yang berkaitan dengan jurusan misalnya : jasa pengelasan, turning, miling secara custom order dan lainya. Maupun membuka usaha yang tidak berkaitan dengan jurusan misalnya : membuka resto atau cafe, bisnin fashion, bengkel mobil, desaim grafis, perhotelan dan masih banyak yang lainnya.

5. Intansi Pemerintah
Lulusan teknik mesin juga dapat bekerja di intasi pemerintah seperto departemen pusat riset dan pengembangan teknologi yang dimiliki oleh pemerintah. Contohnya adalah IPTN dan BPPT.

Tempat Kuliah Prodi Teknik Mesin

Untuk lulusan teknik mesin juga dapat melanjutkan pendidikan perguruan tinggi ke beberapa universitas naik negeri maupun swasta, yang berada diIndonesia maupun di luar negeri. Bahkan setiap perguruan tinggi memiliki jurusan teknik pemesinan. Perguruan tinggi yang membuka jurusan teknik mesin antara lain :


  • Teknik Mesin ITB
  • Teknik Mesin UGM
  • Teknik Mesin ITS
  • Teknik Mesin UI
  • Teknik Mesin ATMI Surakarta dan masih banyak lagi.


Demikian informsi tentang prospek kerja lulusan teknik mesin. Semoga informasi ini dapat bermanfaar bagi anda semua terutama lulusan teknik mesin yang masih bingung bagaimana pandangan anda kedepannya dalam hidup anda. Sebenarnya masih banyak lagi peluang kerja lulusan teknik mesin dan jangan lupa untuk membagikan artikel ini supaya dapat bermanfaat lagi bagi orang lain.


EmoticonEmoticon